Asyiknya Rafting di Pikas Banjarnegara

PikasSenaang rasanya, akhirnya Minggu kemarin bisa ikutan acara rafting di Pika’s Banjarnegara, setelah melalui berbagai pertimbangan.  Saat pertama kali disampaikan kalau mau ada acara seperti ini , sebenarnya si pesimis.Ah..paling-paling nggak bisa ikut ..Paling-paling suami ada acara sendiri..Siapa yang mau nungguin anak ? Eeeh..iseng iseng aku SMS suami ternyata diijinkan..Giliran sudah mengantongi ijin dari suami, malah akunya yang ragu-ragu..Masa ia sih aku ikut , Minggu kemarin kan aku berangkat , masa Minggu ini harus keluar rumah juga..Tapi gimana ya ?? Aku kan juga butuh hiburan, butuh refreshing….Kata temenku juga ikut sajalah, katanya pengin njerit-njerit..Aku pikir si bener juga, kapan lagi aku bisa bebas berteriak ? Oke lah aku putuskan untuk ikut, tapii tiba-tiba sehari sebelum hari H, kok jadi ragu-ragu lagi..Ini acaranya kan cuma Rafting ( Arum Jeram )..Duh..berenang aja nggak bisa ? Ntar kalau terjadi sesuatu gimana..tapi ya sudahlah ..berhubung suami juga mendukung untuk ikut..Akhirnya kuputuskan untuk ikut juga..Nggak peduli disama mau ngapain..Kalau takut ya..nungguin tas aja nggak papa..demikian pikirku.

Sekitar jam enam pagi berangkatlah aku dari rumah, sesampai disana temen-temen dari Bagian Keuangan, TU dan Gudang sudah pada ngumpul. Bis juga sudah siap berangkat. Akhirnya sekitar jam tujuh kurang bis membawa rombongan kami yang berjumlah sekitar tiga puluh orang menuju lokasi ” The Pikas “

The Pikas sendiri merupakan tempat wisata Rafting atau arung jeram dengan operator arung jerang Bannyu Woong. yang terletak di Desa Kutayasa, Kec. Madukara ,Kab. Banjarnegara.

Setelah menenpuh perjalanan kurang lebih satu setengah jam, tibalah kami di lokasi. Selain rombongan dari RSUD Banyumas ternyata pada hari itu juga ada rombongan lain yang kebetulan sama-sama akan mengikuti kegiatan arung jeram, Diantaranya dari Rombongan Puskesmas Wanayasa, Pertamina dan beberapa rombongan keluarga. Sebelum acara dimulai ,kami mendapatkan pengarahan mengenai apa-apa yang harus kami lakukan sebelum maupun selama mengikuti arung jeram, bagaimana cara memegang dayung, apa yang harus dilakukan saat terjatuh, dan lain-lain yang justru semakin makin menambah rasa was-was dan takut kalau kalau terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, secaraaa aku kan tak bisa renang.. ..Sempat ragu  juga , apakah jadi ikut atau enggak..Pengin ikut tapi takut, pengin nggak ikut tapi penasaran..terus kalau nggak ikut, mau ngapain jauh jauh dari Banyumas ke Banjarnegara ? Mau jagain tas teman-teman? Duhh..tasnya aja sudah dititipkan semua..Ya sudahlah ..ahirnya kuputuskan untuk ikut saja..

Sebelum berangkat, dibentuklah kelompok-kelompok, perkelompok terdiri dari enam orang plus satu orang guide. Rute Perjalanan kurang lebih lebih 14 km dengan waktu tempuh sekitar tiga jam.

Dan ternyataaa…setelah mulaia naik perahu karet dan melihat air, ketakukatan-ketakutan yang tadi kurasakan perlahan hilang..Apalagi belum apa-apa sudah pada heboh ciprat-cipratan air..Rasa takutpun hilang..

Dan inilah penampakan / poto poto sebelum / selama mengikuti kegiatan Rafting ( Arung Jeram ) di Banjarnegara..

SEBELUM PENGARAHAN
SEBELUM PENGARAHAN
SALAH SATU PETUGAS MEMBERIKAN PENJELASAN
SALAH SATU PETUGAS MEMBERIKAN PENJELASAN

 Satu demi satu rombongan mulai berangkat menyusuri sungai, terkadang menemui arus yang deras, terkadang melalui arus tenang. Namun pada kondisi arus yang tenang inilah yang perlu diwaspadai, soalnyaaaa..pada kondisi seperti ini biasanya ada beberapa pemandu yang iseng dengan menceburkan peserta..Tapi inilah letak keseruannya..

Bannyu Woong Rafting Adventure
Melewati Arus Yang Tenang

 

 

Bannyu Woong Rafting Adventure (186)

 

Setelah melewati separuh perjalanan, rombongan beristirahat dan disuguhi mendoan plus es degan. Oh ya, pada beberapa titik akan ada fotografer yang siap memotret momen-momen seru saat kita bertualang, Sooo..bagi yang hobi narsis , bisa berpose paling seru ( bukan saru yaaa..)..Dan nggak usah kuatir, selain jepretannya banyak, hasilnya top deh..

Bannyu Woong Rafting Adventure
Berfoto Ria Usai Menikmati Mendoan dan Es Degan

Berpose ria sebelum pulang..

Pikas4

Buat pembaca yang berminat, informasinya bisa diliat disini..

The Pikas

 

 

IMG_0002

Comments

2 tanggapan untuk “Asyiknya Rafting di Pikas Banjarnegara”

  1. mangKoko Avatar

    Wow … routenya sangat menantang, sampai 26 Km panjangnya !
    Selama ini baru menjajal di Elo Magelang dan Ayung Bali yang tidak sepanjang itu …

    Suka

    1. Bunda Nafazayan Avatar

      Ayoo..Cobain juga..

      Suka

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.